Sunday, 14 November 2010

The Lion Sleeps Tonite

...in the jungle, the mighty jungle, the lion sleeps tonight
in the jungle, the quiet jungle, the lion sleeps tonight...

Familiar sama lagu "The Lion Sleeps Tonight" kan?
Iya, yang pernah jadi theme song film animasi The Lion King yang setting-nya di Afrika itu. Lagu itu juga dimulai dengan intro mumbling ala Afrika.

Kemarin malam, tiba-tiba aku dan anak-anak teringat dan kangen lagu itu terus kami cari-cari klip-nya di youtube.
Setelah sekian lama kenal sama lagu itu, baru kemarin malam kami tau kalau ternyata yang nyanyi The Lion Sleeps Tonight itu, The Tokens, udah kakek-kakek semua.. hehehe..

Begini komentar anak-anakku:

Adek: suaranya gak cocok sama yang nyanyi-nya ya Mama.. kok yang nyanyi kakek-kakek? padahal lagu-nya kan masih 'muda'..

Mama: (hahaha)

Abang: Mama, harusnya kata-katanya bukan "the jungle" tapi "the savanna" kan lion di Afrika biasanya hidupnya di savanna..

Mama: (oooppss! really? hmm, aku mulai bertanya-tanya dalam hati)

Abang: terus kan Mama, lion tu biasanya kalau malam gak tidur, dia malah berburu kalau malam-malam.. kok kata lagunya lion-nya tidur ya?

Mama: (waduh!) ehm, namanya juga lagu, Bang.. (jawaban orang panik, sambil melirik Ayah-nya yang dengan cuek terus aja ngetik di laptop lain)

Weleh weleh, pikirku,  ini yang bikin lagu apa gak survey dulu ya? Mestinya kan walopun cuma lagu paling gak yah dibikin mendekati lah sama kondisi di dunia nyata-nya, atau mungkin di bagian akhir lagunya dijelasin aja berapa persen di bumi ini lion yang hidup di hutan dan lion jenis apa yang kalau malam-malam malah tidur bukannya berburu.. hufftt!

...hush my darling, don't fear my darling, the lion sleeps tonight..

*
Karena merasa penasaran sama pertanyaan anakku, akhirnya hari ini aku googling  habitatnya singa di dunia. Ternyata ada juga singa yang hidupnya di hutan (woodland) tapi bukan singa Afrika, melainkan singa Asia atau dikenal sebagai Asiatic-Lion yang saat ini sangat dilindungi dan hidup di dalam wilayah Gir Forest National Park - India (However, from the googled pictures, I don't find if Gir Forest is a lush-green woods as I expected, it seems rather dry and brown).

Singa India ini pernah berjumlah sangat kritis yaitu hanya 15 ekor saja pada awal tahun 1900-an, namun sensus 2010 mencatat bahwa populasinya meningkat menjadi 411 ekor. Good job! Go Simba go!

Tapi tetap aja ada mismatch antara setting lagu The Lion Sleeps Tonight itu dengan kondisi habitat asli singanya kan? Harusnya memang, seperti saran anakku, kalau yang bikin lagu mau bilang "...in the JUNGLE... the lion sleeps tonight" setting dan mumbling di intro lagunya pakai tema India dong.. hahaha.. Ada-ada aja! :)

Sheffield, 14 November 2010
dedicated to my beloved clever-ever sons: Abie & Aqila





No comments:

Post a Comment